Sabtu, 26 Desember 2015
Mari Berkebun
Mari Berkebun...
"Berkebun...??? Wah, gak punya lahan mbak.. gimana bisa berkebun".
"Berkebun...??? Ribet ah, lebih mudah beli di pasar".
Begitulah sebagian besar respon para ibu ketika diajak berkebun.
Padahal berkebun itu tidak mesti punya pekarangan yang luas. Kita bisa memanfaatkan teras rumah kita walaupun mungil adanya. Tentulah kita harus selektif terhadap jenis tanaman yang akan kita tanam di kebun kita.
Berkebun itu mudah, tidak sulit sama sekali. Cukup sediakan media tanam, beri benih atau bibit tanaman, kemudian siram setiap hari.. Bila kita merawatnya dengan sepenuh hati, maka tunggulah ia pasti akan berbakti.. insya Allah ;)
Berkebun itu banyak manfaatnya lho..
1. Berkebun itu menyehatkan jiwa (istilah saya sich 'balancing your life).
Ketika banyak hal membuat kita penat/stress, maka kita bisa menyegarkan jiwa kita dengan hijau dedaunan kebun kita
2. Berkebun itu menyehatkan fisik kita
Aktivitas berkebun membuat tubuh kita bergerak dan berkeringat, sehingga peredaran darah menjadi lancar dan sebagian racun dalam tubuh ke luar bersama dengan keringat.
3. Berkebun itu memberikan kesediaan sayuran sehat untuk keluarga
Alangkah baiknya bila tanaman yang kita tanam dalam kebun kita adalah tanaman yang dapat di konsumsi, seperti: bayam, sawi, pakcoy, selada, tomat, cabai, dll.
4. Berkebun itu sarana bersosalisasi
Kebun yang sehat dan terawat akan menarik perhatian orang disekitarnya. Sehingga kita dapat bertegur sapa dengan masyarakat (tetangga) di sekitar rumah kita.
5. Berkebun dapat menjadi sarana untuk menyebarkan kebaikan
Kebun yang sehat dan terawat akan menginspirasi orang lain untuk melakukan hal yang sama. Itu berarti kita telah menginspirasi orang lain untuk berbuat kebaikan..
Masih banyak manfaat lain dari berkebun. Anda bisa merasakannya setelah Anda berkebun. Jadi mari kita berkebun mulai dari sekarang, dengan alat dan bahan yang ada di sekitar kita..
Ingatlah 'Berkebun itu mudah dan menyenangkan..'
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Mbak. Gabung Emak Blogger yuk :)
BalasHapusasyiik.. gabung sama Emak Blogger.. :)
Hapusasyiik.. gabung sama Emak Blogger.. :)
Hapus